Renungan Harian 26 Oktober 2023

TUHAN ada di dalam bait-Nya yang kudus; TUHAN, tahta-Nya di sorga; mata-Nya mengamat-amati, sorot mata-Nya menguji anak-anak manusia. 7) Sebab TUHAN adalah adil dan Ia mengasihi keadilan; orang yang tulus akan memandang wajah-Nya.   

Mazmur 11: 4

Bagi Daud, TUHAN  adalah tempat perlindungan bukan hanya Karena kemahakuasaan-Nya, namun juga karena keadilan-Nya. Keadilan TUHAN membuat Daud merasa aman berlindung. TUHAN mengasihi keadilan, artinya Dia membenci kecurangan. Setiap kecurangan akan dibalaskan-Nya dengan adil. TUHAN menguji orang benar dan orang fasik, tidak ada yang tersembunyi di mata TUHAN. TUHAN bukan penonton yang diam saja terhadap kekerasan, melainkan Ia menyelidiki setiap kasus untuk menemukan kebenaran dan kejahatan. Oleh karena itu, Daud mengatakan bahwa TUHAN tempat perlindungannya. Bahkan saat Daud ternyata bersalah kepada TUHAN, maka lebih baik baginya jika ia jatuh di tangan TUHAN.

Ketika Daud harus menerima hukuman akibat dosanya, Duad mengakui dosanya dan tidak membela diri (2 Samuel 12:13). Orang yang berlindung pada TUHAN tidak sibuk mencari pembenaran untuk diri atau membenarkan diri, melainkan menyerahkannya kepada TUHAN yang menyelidiki dengan teliti dan menghakimi dengan adil.

-sn-