Renungan Harian 24 Januari 2022

Orang-orang yang menabur dengan mencucurkan air mata,   akan menuai dengan bersorak-sorai. (6) Orang yang berjalan maju dengan   menangis sambil menabur benih, pasti pulang dengan sorak-sorai sambil   membawa berkas-berkasnya.

Mazmur 126: 5-6 (TB) 

Seseorang bisa percaya kepada Kristus, jika ada orang yang memberitakan Injil kepada orang tsb. (Rm.10:14) dan orang dapat mengaku Yesus itu Tuhan, hanya karena pekerjaan Roh Kudus. (1Kor.12:3). Banyak jiwa sekitar kita yang belum percaya kepada Kristus, karena belum pernah mendengar Injil.

Makin kita mengenal kasih Kristus melalui kematian dan kebangkitanNya, makin kita akan mengasihi Kristus dan akan taat kepada perintahNya, dan juga rindu memberitakan Injil Kristus bagi jiwa-jiwa yang belum percaya, agar memperoleh keselamatan.

Namun setiap Pengabaran Injil,  si Iblis tidak tinggal diam, segala godaan, gangguan, bahkan kesulitan, penderitaan dan aniaya tiba pada sang pemberita injil dan orang yang mendengar injil, agar  orang itu tidak percaya kepada Yesus.

Janji penyertaan Tuhan dengan kuasa Roh Kudus, memberikan kekuatan dan keberanian untuk kita terus menjadi saksi Injil. (Kis1:8).

Dan setiap penabur benih Injil dengan mencucurkan air mata akan jiwa-jiwa untuk diselamatkan, pasti akan menuai dan pulang dengan sorak-sorai sambil membawa berkas-berkasnya, buah penginjilan yang kekal, jiwa-jiwa yang diselamatkan. Amin.

-dnl-