Renungan Harian 2 November 2023

kata-Nya: “Waktunya telah genap; kerajaan Allah sudah dekat. Bertobatlah dan percayalah kepada Injil.”

Markus 1:15  

Kita sudah tidak asing dengan kata “bertobat,” bahkan kita cukup sering mengatakan kata ini. Tetapi tahukah kita bahwa kata “bertobat” berasal dari kata metanoia yang berarti berbalik arah. Pernahkah Anda salah jalan dan masuk jalur satu arah secara berlawanan? Bagaimana respon Anda? Tentu segera berhenti, kemudian tunggu sampai keadaan lebih sepi/kosong barulah segera mundur dan berbalik arah. Inilah arti pertobatan sesungguhnya. Saat seseorang bertobat dia harus sungguh-sungguh berhenti dari hidupnya yang berdosa dan yang tidak percaya itu. Kemudian harus berbalik dan percaya kepada Injil Yesus Kristus untuk menghidupi hidup yang berbeda 180 derajat. Inilah panggilan pertobatan dari Tuhan Yesus bagi kita semua, sehingga kita tidak binasa, melainkan boleh diselamatkan dalam anugerah-Nya. Namun seringkali dalam hidup ini  ada kalanya proses berputar itu tidak bisa berjalan dengan lancar, bahkan seringnya membutuhkan waktu yang lama untuk benar-benar berhasil. Kiranya pertolongan Tuhan terus menyertai kita agar sungguh-sungguh hidup bertobat.

-ih-