karena kami telah mendengar tentang imanmu dalam Kristus Yesus dan tentang kasihmu terhadap semua orang kudus, oleh karena pengharapan, yang disediakan bagi kamu di sorga.”
Kol 1:4-5a
Paulus mengucap syukur pada Allah atas iman, pengharapan dan kasih yang Dia anugerahkan pada jemaat Kolose. Dengan iman, jemaat hidup dalam Kristus dan menjadikan Dia satu-satunya benteng yang kokoh bagi mereka. Jemaat yang berbeban berat dikuatkan, yang kacau dan gelisah diberi kedamaian dalam Dia.
Kristus juga menjadi Sumber Kasih sehingga buah kasih terus mengalir bagi saudara-saudara seiman mereka. Mereka belajar menjadi serupa Kristus, menyangkal diri dan keluar memberikan hidup mereka bagi orang lain. Iman bukan hanya dikotbahkan dan dipercakapkan tapi berwujud nyata dalam kasih antar umat-Nya.
Jemaat Kolose sadar betapa banyak anugerah Allah yang mereka terima dalam dunia ini tapi mereka memandang jauh pada anugerah yang lebih besar di sorga nanti. Pengharapan ini membuat mereka tidak terikat pada harta di dunia sehingga mereka menggunakan berkat-berkat duniawi dari Allah untuk pelayanan yang berbuah kekekalan. Bagaimana dengan kita?
-cha-