Sebab itu demi segala bangsa mendengar bunyi sangkakala, seruling, kecapi, rebab, gambus dan berbagai bunyi-bunyian, maka sujudlah orang-orang dari segala bangsa, dan menyembah patung emas yang telah didirikan raja Nebukadnezer itu.
Daniel 3:7
Para wakil raja, penguasa, bupati dan menteri raja datang berkumpul untuk melihat tubuh Sadrakh, Mesakh dan Abednego yang tidak mempan oleh api. Keselamatan mereka sangatlah spektakuler, hingga bahkan bau kebakaran juga tidak ada pada mereka. Kesaksian ini sungguh memukul telak keangkuhan raja Nebukadnezar. Hal ini membuat raja memuji Allah Sadrakh, Mesakh dan Abednego. Allah dimuliakan hingga raja memberikan titah untuk tidak boleh menghina Allah Yahweh. Puji Tuhan untuk kesaksian yang demikian baik ini. Maukah kita juga memakai hidup kita untuk menjadi saksi bagi Tuhan? Mari kita memohon kekuatan dari Tuhan untuk menjalani kehidupan iman kita.
-ih-