Renungan Harian 02 April 2024

Jadi jikalau Engkau menyembah aku, seluruhnya itu akan menjadi milik-Mu”

Lukas 4:7

Iblis memberikan segala apa yang kita inginkan, hanya dengan meminta satu imbalan saja: “Jikalau engkau menyembah aku.” Penyembahan adalah urusan serius. Penyembahan adalah sikap dan totalitas kehidupan untuk takluk kepada yang disembah. Inilah penyembahan yang sejati. Siapapun berbicara tentang penyembahan tanpa penaklukan total sebenarnya bukanlah penyembahan seperti arti dari kata itu sendiri.

Manusia hanya boleh menyembah Pemiliknya, yaitu Tuhan Allah, Sang Allah Tritunggal, Allah Bapa, Anak dan Roh Kudus. Selain Allah tidak ada siapa atau apapun yang boleh disembah. Allah akan sangat cemburu dan akan menjatuhkan murka-Nya ketika manusia menyembah yang lain. Iblis memakai hal ini untuk menjadikan manusia musuh utama Allah dengan cara menyembah dia.

Jika Yesus menyembah Iblis, maka Ia langsung akan jatuh dan dibuang oleh Bapa-Nya. Ini hal serius yang tersembunyi dibalik permintaan kecil: “engkau cukup menyembah aku, dan aku akan berikan kepadamu segala harta dunia.” Tawaran yang kelihatan sepele ini mematikan. Dan banyak manusia jatuh dan binasa karenanya. Bagaimana dengan kita?

-ss-