Renungan Harian 16 Agustus 2022

Allah nenek moyang kita telah membangkitkan Yesus, yang kamu gantungkan pada kayu salib dan kamu bunuh.

Kis 5:30 (2) 

Memberitakan Injil adalah panggilan setiap orang Kristen. Perintah itu harus ditaati baik dalam keadaan yang enak atau tidak enak. Dalam keadaan siap atau tidak siap. Dalam keadaan tenang atau tidak tenang, Injil harus diberitakan. Ini yang dikerjakan oleh para rasul dan juga orang Kristen mula-mula—memberitakan Injil senantiasa. Ketika mereka sedang diinterogasi oleh pemimpin-pemimpin dunia, para rasul tetap memberitakan Injil.

Apakah berita Injil itu? Berita itu adalah tentang penderitaan Kristus yang digantung pada kayu salib, kemudian dibunuh. Ini adalah berita penyaliban dan kematian Kristus. Lalu berita selanjutnya adalah tentang berita kebangkitan Kristus. Bahwa Allah telah membangkitkan Yesus yang mati tersebut.

Itulah berita Injil yaitu memproklamasikan berita tentang Kristus yang tersalib, mati dan kemudian bangkit. Berita itu bagi kaum awam yang berdosa, juga bagi para pemimpin yang berdosa. Saudara, berita ini juga bagi kita, entah kita sebagai tukang sapu atau sampai presiden, kita membutuhkan berita Injil Yesus Kristus. Apakah kita sudah menghidupi berita ini?

-es-